×

Cara Setting Sound System Monitor Panggung - Feedback Mic

Cara Setting Sound System Monitor Panggung. Feedback pada audio sound system untuk Monitor Panggung memang sesuatu yang membuat kesal dan hilang konsentrasi pada pemain musik dan juga penyanyi apabila terjadi dengingan dan dengungan saat pentas di panggung karena arah microphone berdekatan dengan Loudspeaker. Kesalahan pensetingan kadang membuat hal ini terjadi. Kesalahan ini bisa saja terjadi karena kurang memahami segi hitungan teoritis dalam memaknai Gain suara dan juga kemampuan peralatan dalam mendorong kekuatan bunyi yang keluar ke seluruh Loudspeaker yang terpasang.


Cara Setting Suara Microphone pada Sound System - Tentang Feedback Microphone

Feedback ini sering terdengar di speaker monitor panggung saat kita menginstalasi sound system lapangan. Terkadang ada hal sepele yaitu menginginkan suara yang besar (kuat) tanpa mengingat dan mengenal kemampuan peralatan yang kita miliki. Terkadang ada rasa ego tersendiri yang ingin menonjolkan kekuatan suara microphone karena ada protes dari penyanyi yang mengatakan bahwa suara mic-nya tak enak untuk bernyanyi. Rasa ego yang saya maksudkan adalah saat player orgen tunggal yang seenaknya menaikkan sendiri level volume keyboard yang padahal sebelumnya sudah balance antara suara musik dan vokal di speaker. Biasanya keegoan itu muncul tatkala ada tamu atau penyanyinya yang menyanyikan lagu house yang musiknya sudah dia pahami, sementara kalau lagu yang dia mainkan kurang lancar tentu volume agak dikecilkan.

Berikut ini adalah langkah-langkah atau tahap dalam menyetel Microphone dalam audio system dan dinamika frekuensinya agar tidak terjadi suara feedback yang menganggu. Rubrik ini mungkin cocok buat anda yang berkarir dan memiliki sound system organ tunggal, Akustik Musik Cajon, khusus bicara saja atau pidato, dan lainnya.

Cara-Setting-Microphone-Audio-System-Monitor-Panggung

Speaker Aktif pada Audio Sound System Monitor Panggung

Monitor panggung untuk pensetingan saat ini rata-rata menggunakan Speaker aktif system untuk Monitor Panggung karena lebih praktis dalam instalasi dan pengangkutan.
Baiklah kita kembali ke hal teknis tentang bagaimana meniadakan atau meminimalisir suara feedback ini saat kita mentas di panggung namun tetap bersuara kencang. Mau tahu rumusnya?

Feedback dan Penyebabnya pada Audio Sound System

Feedback adalah umpan balik (lagi). Kita memang lebih banyak menyebutnya dengan kata storing yang bila diartikan adalah menyimpan atau menimbun. Sebenarnya kurang mengena terhadap istilah ini, tapi karena kita sudah terbiasa menggunakan dan tahu apa maksudnya maka tak salah bila tetap memakai istilah storing ini dalam bahasa teknik sound system versi bahasa indonesia.

Feedback adalah proses terjadi pengulangan suatu frekuensi suara yang diakibatkan oleh pantulan antara transducer input dengan transducer output secara kontinyu tanpa ada campur tangan kita untuk menghentikannya. Transducer input ini bisa berupa Microphone dan juga spool guitar. Sedangkan Transducer output adalah berupa Loudspeaker. Feedback ini terjadi karena jarak yang berdekatan antara kedua transducer ini dan kebetulan kita membuka gain level terhadap speaker, maka timbullah umpan balik ini.

Bila disimpulkan secara sederhana tentang makna feedback ini adalah terjadinya pantulan suara dari speaker kemudian diterima oleh microphone yang kemudian dikembalikan lagi ke loudspeaker secara terus menerus.

Feedback juga bisa terjadi pada jarak antara Microphone dan Loudspeaker bukan pada posisi dekat dan berhadapan, tapi bisa juga pada jarak yang cukup jauh walau tidak berhadapan. Di sinilah kecendrungan kita yang terlalu ingin menonjolkan atau menaikkan Gain Sesitivitas di Channel Mixer pada posisi Mic yang kita pasangkan.

Kualitas Microphone untuk Audio Sound System Panggung

Microphone yang baik pada audio system untuk sound panggung juga berperan dalam menghasilkan suara yang bertenaga. Ada microphone yang walaupun dari segi harga cukup murah namun memiliki karakter suara yang dapat merespon resapan sumber bunyi (suara mulut) dengan baik, tidak terdengar kosong, full bertenaga.

Lihat juga :

Terimakasih atas kunjungan anda pada setting sound system ini semoga berkenan.
Bila anda ingin melihat berbagai macam speaker aktif tersedia juga di sini.
Sampai jumpa