Harga Mixer Yamaha MG166CX dan MG166C 16 Channel - Perbedaan Fitur Spesifikasi dan Harga
Kali ini kita akan melihat perbedaan fitur fasilitas dan spesifikasi serta harga mixer Yamaha 16 channel seri MG166C dan MG166CX. Mixer Yamaha ini merupakan MG series yang memiliki banyak variasi dan fasilitas pendukung. Semakin banyak fasilitas yang terdapat pada suatu Mixer maka harganya pun berbeda dengan seri yang nyaris sama. Untuk seri MG166 ini terdiri dari versi menggunakan Sound Effect Processor ( SPX) yang terdapat pada type MG166CX dan ada juga yang tidak dilengkapi dengan fitur SPX yang terdapat pada type MG166C. Sementara itu versi atau model lainnya ada yang dilengkapi dengan USB pada type MG166C-USB. Mixer dengan jumlah strip 16 channel ini cukup memadai untuk anda gunakan peralatan sound system anda. Bisa anda aplikasikan menjadi sound system rental orgen tunggal atau karaoke. Namun jika anda memilih type MG166C maka anda harus menggunakan Sound FX eksternal. Jadi ada baiknya anda memilih seri MG166CX karena sudah memiliki SPX Processor internal dengan variasi pilihan suara yang bagus.
Mari kita cermati bagaimana spesifikasi serta harga Yamaha mixer 16 channel pada ketiga seri ini
1. Mixer Audio Yamaha MG166CX 16 Channel dengan Sound FX Processor Internal Bgaus untuk Rental Sound
Console Yamaha MG166CX memiliki 16 channel Line yang terdiri dari 8 channel full Monaural dan 2 channel kombinasi Monaural-Stereo serta ditambah 2 channel Stereo. Channel kombinasi Monaural-Stereo ini terdapat pada strip urutan [9/10] dan [11/12]. Jika anda menancapkan jack XLR pada alur ini maka fungsinya menjadi channel Monaural, namun jika anda memasangkan jack TR jalur [L dan R] maka fungsinya menjadi channel stereo. Full saluran Stereo terdapat pada strip [13/14] dan [15/16] berjumlah dua channel dengan memakai jack input TR atau bisa juga RCA.
Pada mixer ini terdapat fasilitas compressing audio per channel hanya pada urutan CH1 hingga CH6 serta terdapat juga tombol Low Cut 80 Hz HPF. Fasilitas AUX pada MG166CX ini terdiri dari 3 output sender yakni AUX1, AUX2 dan FX Send. Untuk sub output terdiri dari 2 Group atau 4 channel Stereo [1-2] dan [3-4]. Mixer ini mempunyai Digital Sound FX on board dengan 16 program pilihan dengan variasi suara yang cukup bagus. Disini anda tinggal memilih type suara FX yang anda sukai dan kemudian mengatur ketebalan sinyal suaranya baik pada proses pengiriman sinyal dari tiap channel hingga mengatur ketebalan suaranya pada bagian master mixing.
Harga Yamaha MG166CX Rp 4.600.000,-
2. Mixer Yamaha MG166C 16 Channel
Spesifikasi secara global pada type MG166C ini hampir mirip dengan seri CX diatas namun tanpa dilengkapi on board SPX. tentu harganya sedikit lebih murah dibanding seri CX diatas. Anda bisa menggunakan perangkat Sound FX Processor eksternal jika memang anda menyukai type ini. Pada kedua seri ini juga memiliki tombol Phantom Power 48 VDC namun bukan per channel. Jika kita mengaktifkan tombol Phantom posisi ON maka seluruh channel akan aktif berkenaan dengan fasiltas Phantom power ini.
Fasilitas lain ada kedua type mixer ini adalah memiliki knob HPF yang akan memangkas nada dibawah 80 Hz. Ada baiknya jangan aktifkan tombol ini pada posisi Channel Stereo untuk memainkan musik karena berakibat suara bass akan hilang atau kurang menghentak.
Mixer Yamaha MG166C harga Rp 4.000.000,-
Pada bagian equalizing frequency kedua type mixer ini terdiri dari 3 band equalizer per channel High, Mid dan Low pada Monaural dan Stereo dengan karakteristik sebagai berikut;
Input Equalization 15 dB maksimum
Monaural CH1 - CH8
- High : 10 KHz Shelving
- Mid : 250 Hz ~ 5 KHz Peaking
- Low : 100 Hz Shelving
Setereo CH [9/10] ~ CH [15/16]
- High : 10 KHz Shelving
- Mid : 2.50 KHz Peaking
- Low : 100 Hz Shelving
Hum dan Noise 6 dB per octave filter 12.7 KHz.
Perbedaan Yamaha MG166C dan MG166CX
Perbedaan yang mencolok pada kedua seri ini adalah SPX Digital dan juga berhubungan dengan fungsi tombol AUX.Perbedaan tombol AUX pada MG166C dan MG166CX
Fungsi AUX sender MG166C
- AUX1 : pre-Fader
- AUX2 : pre-Fader/Post Fader
- AUX3 : Post Fader
Fungsi AUX sender MG166CX
- AUX1 : pre-Fader
- AUX2 : pre-Fader/Post Fader
- EFFECT : Post Fader
Seri yang masih dalam lingkup Yamaha MG series ini adalah MG166C-USB dan MG206C namun dalam jumlah channel yang lebih banyak serta fitur spesifikasi nyaris sama secara global. Mixer MG166C-USB memiliki port USB untuk menghubungkan audio via Flash disk atau Handphone.
Yamaha MG166CX-USB 16 channel - harga Rp 4.100.000,-
Lihat juga fitur spesifikasi dan harga Yamaha Mixer MG16XU
Baca juga mixer Yamaha MGP16X
Demikian uraian perbedaan antara Mixer Yamaha MG166C dan MG166CX ini dan kami akan mengupdate info terbaru lainnya tentang harga mixer sound system Yamaha untuk rental ini.
Terimakasih atas kunjungan anda.